Saturday, August 25, 2012

Hazard-Torres Disanjung Pardew


hotsblack.blogspot.com London - Performa ciamik yang ditunjukkan oleh Eden Hazard dan Fernando Torres tak cuma diakui oleh timnya saja. Alan Pardew, yang timnya kalah gara-gara aksi Hazard dan Torres, ikut menyanjung mereka.

Pardew harus rela melihat tim yang dimanajerinya, Newcastle United, pulang dengan tangan hampa dari lawatan ke Stamford Bridge, Sabtu (25/8/2012). The Magpies dikalahkan Chelsea 0-2, dimana dua gol yang bersarang di gawang Tim Krul dicetak oleh Hazard dan Torres.

Terlepas dari gol yang dicetak Hazard lewat penalti, Pardew mengakui bahwa pergerakan si playmaker Belgia itu di sepanjang pertandingan cukup merepotkan timnya.

"Dia adalah pemain yang menyulitkan karena dia bergerak dengan bola dan bisa mengulur waktu. Saat Anda punya pemain yang bisa seperti itu, Anda akan bisa mengendalikan permainan," ujar Pardew di Sky Sports.

"Tiap kali dia mendapatkan bola, dia selalu membuat keputusan yang tepat. Dia membuat perbedaan untuk Chelsea," katanya.

Pardew juga melayangkan pujian kepada Torres, yang mencetak gol cantik di penghujung paruh pertama.

"Saya pikir dia bagus hari ini. Saya sudah melihatnya dari dekat beberapa kali dan ini adalah salah satu pertandingannya yang lebih baik yang saya lihat. Tentu saja gol kedua adalah gol klasik," ucapnya.

"Dia punya sejumlah momen bagus hari ini dan kalau dia sedang tampil bagus maka itu baik buat Chelsea," tutur eks manajer Charlton Athletic dan Southampton ini.

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites