Friday, January 27, 2012

XL Luncurkan iPhone 4S

Jakarta - PT XL Axiata Tbk (XL) meluncurkan iPhone 4S hari ini yang tersedia di kisaran harga mulai dari Rp7.999.000 untuk 16GB, Rp9.199.000 32GB, dan Rp10.399.000 untuk 64GB.
Spesifikasi dan harga iPhone 4S XL terbaru 2012
Dijelaskan, pelanggan bisa mendapatkannya di sejumlah XL Center dan konter resmi Apple. Jenis iPhone 4S adalah iPhone yang paling canggih, memiliki fitur-fitur terbaru termasuk chip dual-core A5 Apple dengan performa super cepat dan grafis yang sangat bagus, kamera terbaru dengan lensa teranyar dan video recorder dengan resolusi penuh 1080p HD. iPhone 4S menggunakan iOS 5, yaitu sistem operasi ponsel terbaru yang memiliki lebih dari 200 fitur. Selain itu juga dilengkapi iCloud, sebuah terobosan baru layanan free cloud yang bekerja pada iPhone, iPad, iPod touch, Mac atau PC, yang secara otomatis dan wireless akan menyimpan data penggunanya dalam iCloud dan membaginya ke semua device yang dimiliki.

“iPhone telah mengubah pasar smartphone dan kami dengan senang hati mempersembahkan kembali versi terbaru dari ikon perangkat telekomunikasi canggih ini di Indonesia. XL akan menawarkan harga khusus untuk paket iPhone 4S yang dilengkapi dengan benefit gratis data, Telpon, SMS, dan MMS, selama 12 bulan. Pelanggan dapat menggunakan akses data dengan kecepatan HotRod 3G+ sampai dengan 3.6 Mbps. Kami percaya pelanggan dan masyarakat akan puas menggunakan iPhone terbaru ini dalam jaringan kami,” kata Joy Wahyudi, Chief Marketing Officer XL dalam siaran persnya, Jumat (27/1)
[sumber:inilah.com]

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites