Gaji 13. Memasuki bulan Juni dan Juli, Gaji ke 13 merupakan informasi yang paling banyak di cari baik oleh kalangan PNS, Polri maupun TNI. Pastinya gaji 13 merupakan momen yang paling ditunggu karena bertepatan dengan tahun ajaran baru anak sekolah. Kira kira kapan gaji 13 2011 dicairkan oleh pemerintah?
Seperti diketahui, bahwa setiap tahunnya pemerintah mencairkan gaji 13 tepatnya pada pertengahan tahun atau di awal tahun ajaran baru sekolah. Hal tersebut dilakukan untuk membantu PNS, TNI dan Polri yang memiliki anak usia sekolah untuk membayar biaya pendidikan masuk sekolah ataupun universitas. Gaji ke-13 itu pula yang menggantikan tunjangan hari raya bagi PNS, TNI dan Polri
Gaji 13 2011 akan segera dicairkan karena Menurut Menteri Keuangan Agus Martowardojo, gaji 13 bagi pegawai negeri sipil (PNS), anggota TNI dan Polri paling lambat bisa dicairkan pada awal Juli 2011. Akan tetapi pemberian gaji 13 untuk PNS, TNI dan Polri masih menunggu diterbitkannya peraturan pemerintah (PP) yang kini sedang disiapkan Sekretariat Negara. keterlambatan ini disebabkan karena pengajuannya terlambat. Hal inilah yang memungkinkan gaji 'tambahan' untuk PNS tersebut baru bisa keluar awal Juli.
Wah.. pastinya ini merupakan berita gembira bagi para PNS, TNI dan Polri karena gaji 13 2011 segera dicairkan. Semoga pp gaji ke 13 segera turun dan kalau sudah begitu dapat dipastikan gaji 13 akan segera diterima.. :)
0 comments:
Post a Comment