
Anda pasti sudah mendengar, bahwa terlalu banyak mengkonsumsi gula akan mengakibatkan kenaikan berat badan. Tetapi para ahli dan peneliti menemukan bahwa mengkonsumsi gula bisa mengakibatkan kulit berkeriput dan kusam.Konon, proses alami yang mengakibatkan kondisi ini adalah proses yang disebut glycation. Ini merupakan kondisi ketika aliran darah terikat dengan protein untuk menciptakan molekul yang berbahaya dan disebut advanced glycation end products (AGEs). Semakin banyak gula yang Anda asup, makin banyak tubuh Anda menciptakan AGEs."Semakin AGEs terakumulasi, mereka akan merusak protein yang diperlukan dengan efek domino," jelas Fredric...