Sunday, November 30, 2008

Tips Cantik Dengan Strawberry

Apakah kulit anda terlihat kusam? Ini berarti anda perlu mencerahkan kembali kulit anda. Hal ini dapat anda lakukan dengan sangat mudah. Anda cukup membuat masker strawberry. Buah strawberry yang mengandung asam salisilat sangat baik untuk kulit anda. Selain itu, zat antioksidannya membantu memperbaiki kerusakan kulit akibat lingkungan sekitar yang tidak baik. Asam ini juga dapat mengecilkan pori-pori dan mencerahkan kulit kita.

Cara untuk membuat masker strawberry tidak sulit. Berikut langkah-langkah membuat masker strawberry dan yang perlu dilakukan agar wajah anda terlihat cantik:

  1. Lumatkan buah strawberry sampai hancur.
  2. Tambahkan 1 sendok teh madu atau dapat diganti dengan yoghurt tanpa rasa.
  3. Diamkan selama 30 menit.
  4. Bilas dengan menggunakan air dingin.

Memakai strawberry ini dapat anda lakukan seminggu sekali agar wajah anda tetap terlihat cerah dan cantik.

Sumber ; Kumpulan.Info

Tips Cantik Dengan Cokelat

Coklat memang merupakan makanan yang banyak disukai. Walaupun, kandungan gula yang terdapat dalam coklat dapat meningkatkan berat badan, merusak gigi, atau dapat menyebabkan diabetes. Tetapi, coklat sendiri mengandung banyak hal baik yang bermanfaat bagi tubuh.

Coklat mengandung antioksidan yang dapat menjaga kesehatan jantung, menurunkan tekanan darah dan dalam segi psikis manusia, coklat dapat menimbulkan perasaan rileks. Namun ternyata coklat juga bermanfaat bagi kecantikan. Bagaimana manfaat coklat untuk kecantikan?

Bagi kecantikan, coklat dapat membantu meningkatkan kecantikan. Kandungan yang terdapat dalam coklat memiliki banyak manfaat bagi kulit, misalnya berfungsi untuk menjaga kelembutan, melembapkan, mengencangkan dan memperhalus kulit. Coklat juga dapat memperlambat penuaan pada kulit, termasuk mencegah kerutan pada wajah.

Membuat masker coklat dapat dilakukan di rumah. Untuk Anda yang ingin mencoba menggunakan coklat untuk wajah Anda, dapat mencoba cara berikut:

  • Bahan:

    Dark chocolate (kandungan coklat tinggi), susu bubuk putih (full cream), garam

  • Cara:

    1. Cairkan coklat
    2. Campur semua bahan dalam coklat yang telah mencair dan aduk rata
    3. Dinginkan sampai mencapai suhu ruang
    4. Oleskan pada wajah selama 15-30 menit

Susu dan garam dapat pula diganti dengan mentega, gula dan madu bila ingin memberikan efek lembab dan antiseptik pada wajah.

Untuk kulit tubuh, Anda dapat membuat sabun mandi coklat. Caranya dengan menyeduh susu putih dicampur dengan irisan coklat sampai coklat mencair, kemudian dapat dicampur dengan sabun mandi cair atau dituang dalam bathtub.

Sumber ; Kumpulan.Info

Tips Cantik Dengan Jeruk Nipis

Perawatan kulit tak hanya dilakukan dengan cara modern saja. Bagi Anda yang ingin menggunakan cara tradisional tak ada salahnya menjadi pilihan perawatan rutin. Disamping biayanya cukup murah, hasilnya juga mengesankan.

Sebagai contoh, untuk memutihkan kulit wajah, ada cara tradisional yan bisa kita lakukan tanpa ada efek samping. Orang - orang tua sebelum kita, telah melakukan perawatan ini sejak dulu.

Buah yang satu ini memang lebih dikenal sebagai penghilang bau amis atau campuran penyedap makanan. Tapi sebenarnya air jeruk nipis ini juga banyak manfaatnya untuk kecantikan dan kesehatan.

Air yang berasal dari daging buah ini dikenal sanggup membuat pori - pori mengecil dan menghilangkan kelebihan lemak pada jenis kulit yang berminyak.

Manfaat

  • Untuk merapatkan pori - pori kulit, ambil daging jeruk nipis, lalu Anda bisa oleskan pada kulit wajah. Biasanya ditempat - tempat disekitar hidung dan pipi yang pori - porinya terlihat besar.
  • Sedangkan untuk memutihkan dan menghaluskan kulit wajah, Anda bisa usapkan potongan jeruk nipis ini pada wajah dan kulit bagian tubuh lainnya yang ingin dicerahkan kulitnya. Lakukan hal ini secara teratur setidaknya seminggu sekali. Niscaya, kulitmu akan tampak cerah dan mulus.
Sumber ; LautanIndonesia.Com

Cegah Kanker Rahim Dengan Kopi

Berapa cangkir kopi yang Anda minum dalam sehari? Berapa pun itu, kabar ini baik buat Anda para penggemar kopi. Penelitian Pusat Kanker Nasional Jepang bekerjasama dengan Kementrian Kesehatan Jepang menemukan bahwa perempuan yang memiliki kebiasaan minum kopi berisiko kecil terkena penyakit kanker rahim.

Dalam penelitian tersebut, perempuan yang minum kopi lebih dari tiga cangkir sehari berisiko 60% lebih kecil mengidap kanker rahim dibandingkan mereka yang meminum kopi kurang dari dua kali seminggu. Ini dikarenakan kopi dapat menekan kadar insulin, sehingga mengurani risiko kanker rahim.

Sumber ; Kompas.Com

Saturday, November 29, 2008

Waspadai Panjang Ikat Pinggang Anda!

Berapa panjang ikat pinggang Anda? Hati-hatilah jika ikat pinggang Anda dari waktu ke waktu semakin panjang. Mengapa?

"Panjang ikat pinggang mencerminkan kadar kolesterol. Makin panjang ikat pinggang, makin banyak timbunan lemak di pinggang," ujar pakar endokrinologi UI Gatut Semiardji.

Ditambahkan pula bahwa, lingkar pinggang pada perempuan yang normal adalah kurang dari 80 cm. Sedangkan pada laki-laki adalah kurang dari 90 cm. Bila lebih dari angka itu maka seseorang dikatakan mengalami obesitas.

Obesitas juga bisa diketahui dengan menghitung indeks masa tubuh (IMT). "IMT bisa dihitung dengan berat badan dalam kg dibagi tinggi badan dalam m dikuadratkan," jelas Gatut.

IMT yang kurang dari 18,5 kg/m2 termasuk kategori kurus. Normalnya adalah 18,5-22,9 kg/m2. Dan bila lebih dari 23 kg/m2 sudah kegemukan. Jadi, berapa panjang ikat pinggang Anda?

Sumber ; DetikHot.Com

Waspadai Sakit Kepala Anda

SAKIT kepala yang menetap, berkepanjangan, dan menahun bisa saja menjadi gejala awal dari kanker otak. Jika Anda merasakannya, waspadai gejala tersebut dan segera periksa ke dokter ahlinya.

Tidak dapat dipungkiri lagi, hampir setiap hari banyak keluhan dari setiap orang yang berbeda status sosialnya merasakan sakit kepala dengan berbagai penyebab. Entah itu dari masalah kecil karena mau mengikuti ujian, atau disebabkan masalah keuangan yang terasa begitu berat.

Data wikipedia menyebutkan, sakit kepala yang secara medis dikenal sebagai cephalalgia atau dilafalkan cephalgia adalah suatu kondisi terdapatnya rasa sakit di dalam kepala: kadang sakit di belakang leher atau
punggung bagian atas, disebut juga sebagai sakit kepala. "Banyak sekali orang yang mengeluhkan sakit kepala. Ini adalah salah satu jenis penyakit yang banyak dikeluhkan," sebut dokter umum dari Rumah Sakit Omni Internasional, Alam Sutera Tangerang, dr Grace Hilza YN.

Dokter yang menjabat sebagai Marketing Communication Manager di RS tersebut juga mengatakan, suatu penyakit banyak yang diawali dengan sakit kepala. Tak heran, penyebab sakit kepala pun beragam.

"Pemicu nyeri sakit kepala meliputi hampir segala sesuatu yang berkaitan dengan gaya hidup dan lingkungan. Yang paling umum adalah perasaan tertekan atau stres," ujar dokter lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Yarsi ini. Dari penyebab itu, dia menyebutkan, maka sakit kepala terbagi menjadi sakit kepala muskular, vaskular, traction headaches, dan sakit kepala akibat pembengkakan (inflamasi).


Sakit kepala muskular disebabkan adanya ketegangan atau kontraksi otot terus-menerus pada otot wajah dan leher, sering kali akibat stres dan terlalu lama bekerja di depan komputer. Nyeri yang timbul, umumnya bersifat ringan sampai berat, serta rasanya seperti ada sesuatu yang menekan kepala atau leher. Sakit kepala jenis ini dapat diatasi dengan minum obat penghilang nyeri yang dijual bebas.

Sakit kepala vaskular disebabkan tidak normalnya aliran darah otak. Yang termasuk jenis sakit kepala vaskular adalah migrain, toxic headaches atau sakit kepala toksik yang disebabkan demam atau terpapar zat kimia, seperti MSG, pelarut organik, dan cluster headaches, yaitu sakit kepala yang menyerang secara berkelompok selama beberapa minggu dalam sebulan. Sakit kepala jenis ini ditandai dengan rasa nyeri yang intens atau hebat seperti menusuk- nusuk pada salah satu atau kedua sisi kepala.

Traction headaches terjadi apabila serabut-serabut saraf tertarik, teregangkan atau terpindahkan, misalnya dengan menjulingkan mata atau mengernyitkan wajah akibat berkurangnya daya penglihatan. Tumor otak juga dapat menyebabkan traction headaches karena tumor tersebut menekan dinding pembuluh darah yang sensitif terhadap nyeri. Ciri-ciri sakit kepala jenis ini adalah adanya sensasi tekanan yang kuat pada kepala.

Sakit kepala akibat pembengkakan (inflamasi) disebabkan adanya iritasi atau infeksi pada pembuluh darah arteri (arteritis) atau syaraf di kepala, sinus-sinus, tulang belakang, leher, telinga, atau gigi. Selain arteritis, meningitis yaitu inflamasi pada membran selaput luar otak juga merupakan contoh pencetus jenis sakit kepala ini.Nyeri yang timbul umumnya ringan sampai sedang, dan bisa periodik atau berkesinambungan, tergantung pada apa penyebabnya.

"Jadi penyebab sakit kepala ini bisa dibedakan menjadi penyebab karena psikis dan fisik. Untuk psikis, biasanya diperiksakan ke psikiater melalui konsultasi untuk dicari penyebabnya dan untuk fisik diperiksakan ke dokter dan umumnya dengan menggunakan CT scan," ujar Grace.

Dokter Spesialis Bedah Saraf dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo dr Renindra Ananda Aman SpBS menambahkan, nyeri kepala bisa disebut sebagai salah satu dari gejala kanker otak. "Kanker otak dengan gejala sakit kepala itu biasanya terjadi secara menahun, berulang-ulang, semakin lama semakin berat. Umumnya, gejala tersebut terjadi pada pagi hari," tutur dokter yang juga menjadi staf Departemen Bedah Saraf FKUI/RSCM.

Dokter yang juga bekerja sebagai dosen luar biasa di FKUI itu menyebutkan, hal itu bisa terjadi karena pada saat tidur, napas kita terasa lebih lambat. Hal itu menjadikan tekanan karbondoksinal meningkat, volume darah ke otak lebih banyak dan akhirnya kepala menjadi berat. "Apabila hal ini terjadi, maka segeralah periksakan ke dokter agar dokter dapat cepat menentukan keluhan yang dirasakan oleh si pasien," ucap Koordinator Penelitian dan Pengembangan Departemen Bedah Saraf FKUI/ RSCM itu.

Sumber ; OkeZoNe.Com

Minumlah Air Putih pada Pagi Hari

Di Jepang sedang tren minum air putih dingin saat perut kosong untuk mencegah berbagai penyakit. Dipercaya, air putih dapat menyembuhkan berbagai penyakit, seperti sakit kepala, sakit badan, arthritis, asma, dan detak jantung cepat.

Kalau Anda mau mengikuti cara mereka, minumlah air putih begitu bangun pagi sebelum menggosok gigi sebanyak empat gelas. Kalau tidak sanggup, bertahap mulai dua gelas dulu. Baru Anda mandi dan menyikat gigi. Jangan makan apa pun selama 45 menit berikutnya. Air putih dipercaya memadatkan minyak dan memperlambat pencernaan.

Sumber ; Kompas.Com

Thursday, November 27, 2008

Tips Sehat Dengan Yoghurt

Selain Anda bisa mendapatkan nilai lebih dalam segelas yoghurt. Minuman susu fermentasi dari bakteri penghasil asam lactobacillus bulgaricus dan streptococcus thermophilus ini memiliki segudang manfaat bagi tubuh.

Dua Macam Yoghurt

  • Yoghurt Cair
    Selain yoghurt biasa ada juga yoghurt rendah lemak dan yoghurt tanpa lemak yang
    tersedia dalam berbagai pilihan rasa dan aroma buah - buahan.
  • Yoghurt Bubuk
    Terbuat dari yoghurt cair yang telah dikeringkan dengan proses pengeringan beku (freeze drying). Dengan alat khusus, Anda tinggal menambahkan gula dan air. Bakteri hidup yang ada di dalamnya akan bekerja menghasilkan yoghurt.

Apa Keistimewaan Yoghurt ?

Jangan takut jika dikatakan ada bakteri hidup dalam segelas yoghurt yang Anda minum karena justru itulah keunggulannya. Kehadiran makhluk kecil ini dapat memproduksi antibiotik alami dalam tubuh, meningkatkan kandungan vitamin B serta mempermudah kerja sistem pencernaan.

Bakteri asam laktat yang berperan sebagai bakteri baik ini juga dibutuhkan untuk menyeimbangkan jumlah bakteri buruk dalam usus.

Bagaimana Pengolahannya ?

Sebenarnya yoghurt bisa dimasak menjadi aneka masakan, mulai dari saus untuk salad, campuran bumbu dalam aneka hidangan atau puding. Tapi agar tetap mendapatkan khasiat bakteri hidup yang ada didalamnya. Anda perlu hati - hati dalam mengolah dan memasaknya.

Sebaliknya, yoghurt tidak dimasak melebihi suhu 60 derajat C karena kerja bakteri dalam yoghurt akan berkurang sehingga efek dari yoghurt yang didapatkan tidak maksimal.

Sumber : LautanIndonesia.Com

Cap Cay Goreng

Cap cay goreng, masakan khas dari Cina ini pasti sudah tak asing lagi di lidah kita. Hidangan lezat dan menyehatkan, sangat cocok untuk keluarga.

Bahan-Bahan :

- Dada ayam dipotong tipis

- 200 gram udang dikupas

- 5 butir bakso ikan dibelah 2

- 5 helai daun kol

- 10 helai sawi caisim dipotong-potong

- 3 batang daun prei dipotong-potong

- 1 batang daun seledri dipotong-potong

- 3 buah tomat dibelah 4

- 1 buah bawang bombay dibelah 4

- 2 buah wortel dipotong serong & tipis

- 3 siung bawang putih

- 4 sendok makan saus tomat

- 4 sendok makan tepung sagu/maizena

- Garam secukupnya

- Lada halus secukupnya

- Bumbu penyedap sesuai selera

Cara Mengolah :

- Tumis bawang putih hingga menguning dan berbau harum.
- Masukkan sekaligus ayam dan udang

- Aduk rata hingga setengah matang.
- Tambahkan air segelas.
- Sesudah mendidih masukkan wortel, bakso ikan dan sayuran lainnya.
- Aduk terus sambil menambahkan saus tomat, garam, lada dan bumbu penyedap.
- Setelah rasanya sesuai selera, masukkan cairan tepung sagu/maizena.
- Segera angkat dari api.
- Hidangkan selagi hangat.

Note: Cap cay yang lezat adalah bilamana sayurannya masih renyah.

Untuk 5 Orang

Sumber ; ResepKita.com

Es Riang Gembira

Bahan :

- 200 gram cincau hitam, potong-potong
- 200 gram sari kelapa
- 1 buah kelapa kopyor, kerok
- 100 gram kolang kaling merah
- 150 gram tape singkong
- Es serut secukupnya
- Sirup merah & susu kental manis secukupnya.

Cara Membuat :

1. Siapkan mangkuk, isi dengan es serut dan sirup merah.
2. Tata cincau, sari kelapa, kelapa kopyor, kolang kaling merah dan tape secukupnya.
3. Taruh es serut sirup merah dan susu kental manis.
4. Sajikan.

Untuk: 6 orang

Sumber ; LautanIndonesia.com

Wednesday, November 26, 2008

Brokoli.. Teman Baik Untuk Pria Perokok

Beberapa sayuran ternyata dapat dipercaya dapat menurunkan risiko kanker paru-paru. Para perokok dan mantan perokok yang mengkonsumsi banyak brokoli dan sayuran lainnya mempunyai kemungkinan lebih rendah terkena risiko kanker paru-paru dibandingkan dengan yang tidak.

Para peneliti di Roswell Park Cancer Institute di Buffalo, New York melaporkan hasil penelitian ini di Washington pada 18/11-2008 dalam acara pertemuan asosiasi peneliti kanker dalam bidang pencegahan (American Association of Cancer Research meeting on cancer prevention).

"Hal pertama yang harus dilakukan adalah berhenti merokok, karena itulah cara yang terbaik mengurangi risiko kanker paru-paru," kata peneliti Li Tang,PhD. Disamping berhenti merokok, Tang menganjurkan perokok dan para mantan perokok untuk mengkonsumsi sayur-sayuran yang penting bagi tubuh, seperti brokoli, kol bunga, kubis, lobak, khususnya dalam bentuk mentah.

Tang mengingatkan bahwa tidak ada peluru ajaib yang dapat menjamin pencegahan kanker paru-paru. Tetapi, tidak ada sisi buruknya mengkonsumsi sayur-sayuran.Tim Tang menanyakan kepada 948 pasien kanker paru-paru dan 1.743 tanpa kanker paru-paru mengenai sejarah merokok mereka, konsumsi buah-buahan dan sayuran. Diantara perokok, khususnya diantara mantan perokok, komsumsi sayuran dalam jumlah besar berhubungan erat dengan dengan risiko kanker yang lebih rendah. Itu tidak berarti bahwa sayuran tersebut mencegah kanker paru-paru. Studi yang dilakukan Tang bersifat observasi, tidak secara langsung mencoba manfaat sayuran tersebut dalam pencegahan kanker.

Tetapi, penelitian lain telah menunjukkan bahwa komponen isothiocyanates dalam sayuran mengandung zat yang dapat melawan kanker, kata Tang. Sayuran penting yang paling umum dikonsumsi dalam studi Tang adalah brokoli, kubis, dan kol bunga. Mengkonsumsi sayuran ini dalam keadaan mentah lebih baik, karena pemanasan merusak enzim dalam sayuran yang berfungsi mengaktifkan isothiocyanates, kata Tang.

Pada bulan Februari, tes laboratorium yang dilakukan oleh peneliti lain menunjukkan bahwa isothiocyanates pada brokoli dapat membantu mencegah kanker kandung kemih pada tikus. Pada bulan Juli, studi lain menunjukkan bahwa laki-laki yang mengkonsumsi brokoli beberapa kali dalam seminggu memiliki risiko yang lebih kecil terkena kanker prostat daripada laki-laki yang tidak mengkonsumsi brokoli.

Sumber ; Rileks.Com

Tips Cantik Tanpa Mahal Dengan Kentang

Sekeranjang kentang harganya tak mahal, lezat dan dapat dipakai dalam sejumlah cara yang berbeda, contohnya untuk urusan wajah. Selama dalam situasi krisis finansial sekarang, kita semua jungkir balik untuk mengetatkan ikat pinggang. Dan jika penggunaan materi-materi di dapur untuk melawan problem-problem kecantikan dan kulit bisa melegakan kocek, mengapa tidak?

Di situs Female First kemarin, penulis Inggris Laura Terry berbagi sejumlah manfaat tersembunyi sayuran kentang. Berikut ini adalah apa saja yang bisa ditawarkan sebiji kentang untuk mengatasi sejumlah problem wajah dan kulit sehari-hari. Biar lebih mulus dan kinclong.

1. Enyahkan Kantong Mata.

Para perempuan membuang begitu banyak uang untuk krim ajaib yang diklaim bisa menyamarkan lingkaran gelap, saat semuanya butuh kentang. Potong satu irisan kentang mentah dan letakkan diatas selapis keju tipis, lalu tempatkan di bawah mata selama 20 menit. Para ilmuwan menyebut zat catecholase dalam kentang bisa mencerahkan kulit dan bakal menghalau lingkaran-linkgaran mata sedikit dramatis.

2. Membuang Bercak-bercak di wajah.

Cucilah wajah dengan jus beberapa kentang saban hari, bakal membantu mengurangi beberapa noda-noda hitam yang membandel. Problem itu bisa diatasi dengan diawali jus kentang, kami sarankan mencobanya dulu. Bagaimanapun jika tak berhasil ada cara simpel yakni membasuh muka dengan air bersih.

3. Masker Kentang.

Pertama parutlah beberapa potong kentang lalu oles dan gosoklah ke kulit, lakukan dengan hati-hati dan beri perhatian pada area-area yang paling rusak. Ampasnya biarkan menempel selama 30 menit, sebelum Anda membasuhnya dengan air bersih dan sedikit air cuka.


4. Membuat Cleanser dengan kentang? Mengapa tidak?

Pertama-tama campurlah parutan mentimun dan kentang selama sekitar 20 detik. Penting bahwa kamu jangan mengelupas kulit mentimun atau kentang. Selanjutnya tambahkan satu sendok teh tepung soda pembangkit kue, sebutir telor dan seperempat mangkuk air, lalu blenderlah dalam kecepatan rendah selama satu menit, sebelum mengaplikasikan cairan itu untuk membersihkan wajah dengan sebuah handuk cuci muka lembut.

Selamat mencoba dan rasakan khasiatnya...

Sumber ; Rileks.Com

Monday, November 24, 2008

Tips Agar Tetap Sehat & Cantik

Bertambahnya usia tidak bisa dicegah, namun gejala penuaan bisa diperlambat. Rawatlah wajah Anda, karena kulit yang cantik, sehat dan bersih, adalah aksesori yang sangat berharga.

Ciri-ciri kulit mengalami penuaan:
1. Kulit wajah terlihat kusam/tidak cerah.
2. Kulit kering karena kelembaban berangsur berkurang.
3. Kerut-kerut halus mulai nampak pada garis bibir (smile line), ekor mata, dan dahi.
4. Banyak flek kecokelatan di sekitar wajah.
5. Pori-pori membesar.

Untuk mendapatkan kulit yang bersih, bercahaya dan sehat, Anda dapat memulainya dari sini:

1. Bersihkan wajah. Pilih susu pembesih jika kulit kering, dan cleansing foam jika kulit berminyak.

2. Pakai pelindung kulit. Pakai krim sun protective skin di siang hari untuk menangkal sinar-sinar UV yang merusak kulit. Dan gunakan krim malam untuk menjaga kelembapan pada saat tidur, serta memakai eye cream agar mata tidak cepat berkerut.

3. Scrub rutin. Lakukan scrub wajah semingu sekali agar kotoran yang sudah menyumbat pori-pori dapat segera dikeluarkan dengan butiran-butirannya yang halus.

4. Memakai masker. Masker bisa merapatkan pori-pori dan memberikan nutrisi pada kulit wajah. Pilih masker yang mengandung vitamin (baca pada label belakangnya).

5. Konsumsi Vitamin. Buah-buahan segar yang mengandung vitamin C dan air putih baik untuk asupan vitamin dan cairan yang bermanfaat buat kulit.

6. Lakukan Olah raga. Jalan kaki, yoga, atau olahraga ringan lainnya baik untuk memperlancar pernafasan yang berpengaruh pada metabolisme tubuh.

7. Lepaskan stres. Banyak cara menghilangkan stres, misalnya dengan bertukar pikiran bersama teman atau melakukan hobi yang menyenangkan.

8. Tidur Cukup. Tidur cukup membuat kulit beristirahat dan memulihkan sel-sel yang rusak.

9. Makan Sehat. Hindari makanan-makanan yang berlemak secara berlebihan, seperti daging-dagingan atau kacang-kacangan.

Sumber ; TabloidNova

Monday, November 17, 2008

Monday, November 3, 2008

Ikutan AdsenseCamp

AdsenseCamp merupakan website yang memberikan kesempatan bagi Anda untuk memperoleh penghasilan tambahan dengan menyediakan ruang pada website Anda sebagai tempat pemasangan iklan bagi advertiser.

Manfaatkan iklan dari AdsenseCamp untuk mendapatkan penghasilan dari situs / blog Anda. Situs Anda akan dilengkapi dengan link iklan teks dengan system bayar per-klik. Anda akan mendapatkan penghasilan apabila ada yang melakukan klik terhadap iklan dari AdsenseCamp di situs Anda.

Untuk setiap klik valid yang dihasilkan, kita akan mendapatkan Rp 300,-. Pembayaran akan ditransfer melalui rekening BCA apabila kita telah memiliki saldo pendapatan minimum Rp 10.000,- dan pembayaran dari AdsenseCamp dilakukan setiap tanggal 5 pada tiap bulannya.

Ayo..nggak ada salahnya untuk ikutan karena daftarnya gratis. Jika tertarik Anda bisa segera daftar di (klik kanan, open link in new tab/window) ; AdsenseCamp.com

Jangan lupa untuk mengisi Data Bank Anda setelah Anda berhasil mendaftar. Klik Tab Account, setelah itu pilih Ubah Data Bank.

AdsenseCamp juga memberikan kesempatan kepada para Advertiser yang berkeinginan mempromosikan iklannya yang bakal disebarkan kepada web owners yang telah terdaftar di AdsenseCamp.

Saturday, November 1, 2008

Manfaat Dibalik Kesegaran Mentimun

Buah mentimun memang cukup akrab dijumpai dipasaran. Sebagai sayuran, lalapan atau bisa juga dijadikan sebagai minuman segar. Selain sebatas dimanfaatkan sebagai campuran makanan, dibalik kesegaran daging buahnya yang mengandung banyak air ini tersimpan banyak manfaat.

Manfaat & Kandungan Gizi Mentimun

Selain bisa dikonsumsi dalam bentuk mentah, rasa mentimun yang segar juga enak diolah sebagai campuran sayuran. Mentimun memiliki kandungan 0,65 % protein, 0,1 % lemak dan karbohidrat sebanyak 2,2 %. Juga mengandung kalsium, zat besi, magnesium, fosforus, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2 dan vitamin C.

Mentimun dikatakan juga mengandung 35.100 - 486.700 ppm asam linoleat sebagai suku cucurbitaceae yang biasanya mengandung kukurbitasin, mentimun kemungkinan juga mengandung senyawa tersebut. Kukurbitasin merupakan senyawa yang mempunyai aktivitas sebagai anti tumor.

Lantas manfaat apalagi yang bisa dipetik :

  • Biji timun sendiri mengandung racun alkoloid jenis hipoxanti, yang berfungsi untuk mengobati anak - anak yang menderita cacingan.
  • Apabila Anda menderita sakit pada tenggorokan yang menyebabkan sulit bicara (batuk) dapat dirawat dengan biji timun. Caranya : sedikit biji timun dicampurkan dengan sedikit garam dan dikumur beberapa kali sehari. Pengobatan ini dipercaya dapat mengembalikan suara yang hilang akibat sakit tersebut.
  • Penyakit pening - pening yang berkesinambungan sehingga dapat menurunkan berat badan dapat diatasi dengan mengkonsumsi mentimun mentah atau yang telah dimasak. Selain itu, mentimun dapat juga digunakan untuk mengobati penyakit disentri.
  • Mentimun juga sering manfaatkan sebagai obat kecantikan alami. Ambil buah secukupnya dicuci bersih lalu diparut. Dipakai untuk kompres pada demam, dibubuhkan pada luka, luka bakar, bercak noda di kulit, jerawat, membersihkan kulit muka yang berminyak dan mengurangi kulit yang gatal.
Sumber : LautanIndonesia.Com

Tips & Manfaat Menggunakan Masker

Menggunakan masker wajah secara teratur, dapat membantu membersihkan dan menghaluskan kulit wajah yang lelah dan mudah terpapar sinar matahari. Gunakan secara teratur untuk hasil maksimal.

Sudah lama sekali wanita akrab dengan masker. Dulu, masker lebih banyak dibuat dari bahan jamu-jamuan. Kini, beragam bahan bisa dipakai, mulai krim, lumpur, gel, kolagen atau lembaran tisu siap pakai yang mudah diaplikasikan ke seluruh permukaan wajah dan leher. Kandungan di dalamnya biasanya terdiri dari mineral, vitamin, atau ekstrak buah-buahan yang menyegarkan.

Masker wajah memiliki banyak fungsi sesuai jenisnya. Masker lumpur dapat mengurangi kelebihan minyak pada wajah dan hydrating mask (mengandung air) dapat melembabkan kulit kering. Namun, pada dasarnya masker wajah berfungsi membersihkan pori-pori, mengangkat kotoran dan sel kulit mati, menyegarkan, serta mampu meremajakan kulit wajah yang lelah.

CARA PAKAI:
• Bersihkan wajah dengan pembersih wajah atau air, lalu gunakan toner. Keringkan dengan handuk lembut.

• Gunakan jari tangan atau kuas khusus untuk mengoleskan masker ke seluruh permukaan wajah dan leher dengan rata, kecuali lingkar mata dan mulut.

• Tunggu hingga masker mengering, sekitar 15-30 menit. Usahakan jangan mengernyit, tertawa atau menggerakkan otot wajah saat sedang menggunakan masker, agar mendapatkan hasil yang maksimal.

• Angkat makser yang sudah mengering dengan tisu atau handuk basah yang telah dicelupkan ke dalam air hangat. Bersihkan seluruh wajah dan leher hingga bersih. Keringkan wajah dengan handuk bersih yang halus.

• Jika menggunakan masker berbahan gel atau kolagen, lepaskan masker dari bagian atas atau dahi ke arah bawah. Bersihkan wajah dengan handuk yang dibasahi air hangat.

TIPS:
1. Untuk hasil maksimal, gunakan masker secara teratur 2-3 kali dalam seminggu.

2. Jika Anda memiliki kulit wajah kombinasi, cukup oleskan masker ke daerah T atau bagian yang berminyak pada wajah, mulai dari dahi, hidung, dagu, dan bagian tengah pipi saja.

3. Jika kulit Anda sensitif, hendaknya melakukan tes kecil sebelum menggunakan masker pada wajah. Oleskan sedikit masker pada kulit tangan dan tunggu semalaman. Jika terjadi iritasi, lebih baik jangan menggunakan masker.

4. Hindari penggunaan masker hingga mengenai mata, terutama jika masker yang digunakan mengandung obat anti jerawat atau yang dapat mengakibatkan iritasi.

PILIH YANG TEPAT
1. Essensial Mask Sheet Collagen for Firm.

Masker yang mengandung 90 persen kolagen ini dapat langsung dipakai pada wajah. Kandungan kolagennya dapat menyerap ke dalam pori-pori dan berfungsi menjaga elastisitas, mengencangkan, dan menghaluskan kulit wajah.

2. Fresh Fruit Acerola Mask Sheet for Clearer Skin.
Terbuat dari tisu alami dan kaya vitamin serta mengandung ekstrak buah acerola ini mampu memperbaiki kulit wajah yang kerap terpapat sinar matahari atau sering berada di suhu yang panas. Dapat digunakan selama 10-20 menit.

3. Cream Mask, Smoothes Intensivelly Nourishes.
Masker berupa krim ini sangat ideal untuk merawat kulit wajah normal hingga kering. Kandungan minyak esensial serta vitamin A dan E di dalamnya dapat menutrisi kulit wajah dan mampu mencegah efek buruk radikal bebas. Dapat digunakan pada malam hari selama 5-10 menit hingga kering.

4. Home Aesthetic Pack, Firming Honey Pack.
Masker peeling yang mengandung madu ini dapat mengangkat sel kulit mati hingga tuntas. Kandungan airnya pun dapat menjaga elastisitas, melembabkan, dan menghaluskan kulit wajah yang kering. Dapat digunakan 1-2 kali dalam seminggu.

Sumber ; TabloidNova.Com

Awas.....Makan Terburu-buru Dapat Memicu Kegemukan

Anda terbiasa makan dengan cepat hingga kekenyangan ? Mulai sekarang hindari kebiasaan tersebut jika tak ingin kegemukan.

Sebuah riset yang dilakukan oleh Professor Hiroyasu Iso, dari Osaka University Jepang menunjukkan bahwa mereka yang makan dengan cepat sampai kekenyangan lebih berisiko mengalami kegemukan.

Riset yang dilakukan pada 1122 pria dan 2165 wanita dengan rentang usia 30-69 tahun tersebut meneliti sejarah kebiasaan makan yang menyebabkan kegemukan.

Hasilnya, 50,9% responden pria dan 58,4 responden wanita mengaku memiliki kebiasaan makan hingga kenyang. Sedangkan 45,6% responden pria dan 36 % responden wanita mengatakan mempunyai kebiasaan makan cepat.

Laporan penelitian yang dimuat di British Medical Journal tersebut menunjukkan, responden dengan kebiasaan makan cepat dan kekenyangan memiliki indeks massa tubuh dan asupan energi lebih besar.

Hal ini menyebabkan risiko kegemukan tiga kali lipat lebih besar daripada mereka yang makan dengan lambat dan tidak sampai kekenyangan.

Kebiasaan makan cepat hingga kekenyangan ini dipicu juga dengan kesalahan pola makan yang diterapkan dalam keluarga.

Misalnya makan dengan porsi berlebihan, fast food, dan makan sambil melakukan kegiatan lain misalnya menonton televisi.

Elizabeth Denney-Wilson dari University of New South Wales dan Karen Campbell dari Deakin University Australia mengungkapkan, para orang tua di seluruh dunia saat ini memiliki peran besar sebagai pemicu kegemukan.

Banyak orang tua yang memarahi anaknya jika makan lambat-lambat. Mereka mengira, makan dengan cepat lebih baik untuk kesehatan. Menurut Denney-Wilson dan Campbell, dokter seharusnya menganjurkan para orang tua untuk memperbaiki kebiasaan makan anaknya.

Jadi, mulai sekarang, hilangkan kebiasaan makan dengan cepat dan terburu-buru. Terapkan cara makan yang benar pada Anda dan keluarga. Makanlah dengan tenang, kunyahlah hingga makanan tercerna dengan benar. Risiko obesitas pun berkurang.

Sumber ; Rileks.Com

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites